Walimpong, (Humas Bone) - Setelah disibukkan dengan pelaksaan RDM (Rapor Digital Madrasah) selama beberapa hari yang lalu, selanjutnya pendidik Madrasah Ibtidaiyah Negeri 6 Bone membagikan hasil PAS (Penilaian Akhir Semester) peserta didik yang didampingi langsung oleh masing-masing wali kelas.
Tak terasa sudah satu semester proses kegiatan belajar mengajar Tahun Pelajaran 2022/2023 di MIN 6 Bone berlangsung. Hari ini, Sabtu (24/12/2022) adalah hari yang ditunggu-tunggu oleh para peserta didik karena hari ini adalah hari pembagian rapor kelas I-VI Tahun Pelajaran 2022/2023.
Sebelum pelaporan nilai dan prestasi peserta didik, masing-masing wali kelas mempersilahkan anak didiknya untuk makan bersama yang di awali dengan berdoa. Selanjutnya usai kegiatan makan bersama, masing-masing wali kelas menyampaikan beberapa pengarahan dan motivasi dari hasil belajar anak didiknya agar kedepannya bagi yang mendapat peringkat pertama untuk mempertahankan prestasinya dan bagi peserta didik lainnya untuk tidak berkecil hati dan terus meningkatkan serta lebih giat cara belajarnya agar tahun depan nilainya lebih meningkat lagi.
Pihak madrasah merasa bangga terkhusus wali kelas melihat prestasi dari peserta didik. Mereka juga senang melihatnya yang sangat antusias dalam menerima hasil nilai peserta didik selama satu semester. (Widia/Ahdi)