Pelaksanaan Sholat Gerhana Matahari Kemenag Sidrap berlangsung Khusyuk dan Hikmat

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Pangkajene, (Inmas Sidrap) - Sehubungan adanya Fenomena Gerhana Matahari Cincin yang  terjadi pada, Kamis 26 Desember 2019, Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang Menggelar Sholat Gerhana Matahari (Kusuf) yang dipusatkan di Masjid Al - Ikhlas Kemenag Sidrap. Kamis, (26/12/19).

Pelaksanaan Sholat Gerhana Matahari ini merujuk ke  Himbauan Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama RI tentang Pelaksanaan Sholat Kusuf Al Syams di daerah masing - masing.

Mengawali Pelaksanaan Sholat Gerhana Matahari, Kepala Kantor Kemenag Sidrap, H. Irman S.Ag,.M.Si memberikan Sambutan terkait pelaksanaan Sholat Gerhana Matahari ini, dalam sambutannya beliau mengapresiasi kegiatan yang di Prakarsai oleh Kantor Urusan Agama Kec. Maritengngae, menurutnya Sholat Sunnah ini merupakan Sunnah Muakad dan dianjurkan kita berdoa, takbir, berzikir, takhmil dan bersedekah.

Sholat Kusuf tersebut berlangsung secara khusyuk dan Hikmat yang dihadiri seluruh Jajaran Kantor Kemenag Sidrap , diantaranya Para Pejabat Utama Kantor Kemenag Sidrap, Para Kepala KUA Kecamatan Se - Kab. Sidrap beserta Para Penyuluh Agama Islam Para ASN dan Non ASN lingkup Kemenag Sidrap, serta berbagai lapisan masyarakat dan jamaah tetap masjid Al - Ikhlas Kemenag Sidrap.

Adapun Personil Shalat Gerhana Matahari yakni dari KUA Kec. Maritengngae, yang bertindak selaku Imam, Kepala KUA Kec. Maritengngae (H. Muhammad Idham Thoai, Lc), dan Khatib Sholat Kusuf, Penghulu KUA Kec. Maritengngae, KM. Wahyuddin. S.Ag. (af/ah/arf)


Daerah LAINNYA