Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA)

Pelaksanaan Upacara Hari Senin Pertama Sekolah MTs Mursyina Berjalan Lancar

Pelaksanaan Upacara Hari Senin Pertama Sekolah MTs Mursyina Berjalan Lancar, Senin (18/7/2022). (Foto: Kontributor Humas MTs Mursyina)

Lembanna, Sinjai Barat (Humas Sinjai) – Melaksanakan upacara bendera hari pertama sekolah MTs Mursyidut Thullab Lembanna berjalan lancar. hari pertama masuk sekolah menjadi momen yang ditunggu-tunggu bagi peserta didik baru setelah menjalani liburan akhir tahun pelajaran selama kurang lebih 3 (tiga) minggu. Terutama bagi peserta didik baru kelas VII (tujuh) yang untuk pertama kali masuk ke Madrasah Tsanawiyah Mursyidut Thullab Lembanna baru dengan tingkat yang lebih tinggi, setelah Sekolah Dasar (SD).

Suasana hari pertama masuk sekolah di Tahun Pelajaran 2022/2023 di MTs Mursyidut Thullab ini terlihat berbeda dari sebelumnya. Dikarenakan sudah memulai pembelajaran tatap muka secara penuh di tahun pelajaran baru ini. Seperti terlihat di MTs, kegiatan di mulai dengan upacara bendera bersama melibatkan seluruh peserta didik di halaman madrasah, Senin (18/7/2022).

Adapun yang bertindak sebagai petugas upacara adalah keseluruhan peserta didik kelas XI (sembilan) sedangkan yang bertindak sebagai pembina upacara adalah wakil kepala madrasah (wakamad) bidang Kurikulum, Rosdiana. Dalam arahannya menghimbau peserta didik untuk lebih disiplin dalam hal pemakaian atribut dan seragam sekolah. Dirinya juga menghimbau peserta didik untuk lebih memperhatikan jam masuk agar tidak terlambat datang ke madrasah.

Selain itu, dia juga berharap dalam pelaksanaan upacara bendera yang sedang berlangsung agar pelaksanaan upacara bendera berikutnya bisa lebih baik. (Ridawati)


Daerah LAINNYA