Rapat Panitia PAT 2021/2022

Pembentukan Panitia PAT, Jadi Agenda Rapat Rutin MTsN 2 Bulukumba

MTsN 2 Bulukumba Gelar rapat pembentukan panitia PAT, Kamis (19/05/2022)

Tanete, (Humas Bulukumba) - Sebagai tindak lanjut rapat koordinasi yang dilaksanakan Rabu (18/05/2022) di kantor kementerian Agama Kabupaten Bulukumba, hari ini, Kamis (19/05/2022) Kepala madrasah gelar rapat rutin yang bertempat di ruang guru MTsN 2 Bulukumba.

Tujuannya untuk menyampaikan hal hal terkait pembahasan pada rapat koordinasi kepala madrasah di kantor kemenag kabupaten Bulukumba.

Hadir dalam rapat Tenaga pendidik dan kependidikan MTsN 2 Bulukumba. Yang dipimpin langsung oleh Kamad MTsN 2 Bulukumba, Drs Sabil, M.Pd.I.

Rapat di buka oleh Kepala Urusan Tata Usaha (Kaur TU), Sitti Sahriani dengan menyampaikan agenda rapat. Sebelumnya beliau telah mengikuti rapat koordinasi di kantor kemenag kabupaten Bulukumba.

"Terkait rapat koordinasi kemarin, beberapa hal yang perlu di perhatikan diantaranya terkait pentingnya tugas kehumasan di lembaga kita, kemudian tentang pengembalian dana yang double agar di tindak lanjuti secepatnya karena akan berpengaruh pada simpatika, boleh jadi akan diblokir, selain itu yang dibahas masalah haji dan KKG." Ujar syahriani

Pada kesempatan yang sama, Sabil selaku kepala madrasah menyampaikan tentang pentingnya konsep kebersamaan pada sebuah lembaga.

"Alhamdulillah berkat kebersamaan kita di MTsN 2 ini, apa yang kita lakukan bisa terlaksana dengan baik, salah satunya tiang masjid bisa berdiri karena adanya kebersamaan stakeholder MTsN 2 Bulukumba, walaupun belum bisa dirampungkan, lambat laun akan berproses, semoga semuanya di mudahkan oleh Allah SWT." Ungkap Sabil

Di akhir kegiatan, digelar pembentukan panitia Penilaian Akhir Tahun (PAT) yang rencananya akan berlangsung tanggal 6 Juni 2022. Dari hasil keputusan rapat yang menjadi panitia PAT adalah Basmiati, S.Pd, M.Pd selaku Ketua dan Hamdani, S.Pd selaku Sekretaris. (Msy/Ady)


Daerah LAINNYA