Kementerian Agama Kabupaten Barru

Pembukaan Festival Santri dan Pameran Expo Kemandirian Pesantren di IAIN Parepare

Pembukaan Festival Santri dan Pameran Expo Kemandirian Pesantren di IAIN Pare-Pare

Parepare (Humas Kemenag) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Barru didampingi staf PD Pontren dan Kepala MA Putri DDI Bululampang Mangkoso menghadiri pembukaan Festival Santri dan Expo Kemandirian Pesantren yang berlangsung pada tanggal 23 Oktober 2024 di Institut Agama Islam Negeri Pare Pare.

Acara pembukaan ini juga dihadiri oleh Kepala Bidang Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Wilayah Kemenag Sulawesi Selatan, yang memberikan sambutan atas nama Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sulsel untuk secara resmi membuka kegiatan tersebut.

Selain itu, beberapa Kepala Kantor Kemenag se-Ajattappareng juga turut hadir. Rektor IAIN Parepare pun memberikan sambutan dalam kesempatan ini. Festival dan Pameran Expo ini diikuti oleh berbagai pesantren dari wilayah Provinsi Sulawesi Barat dan Sulawesi Selatan, termasuk dari Kabupaten Barru, seperti Pondok Pesantren DDI Mangkoso, Pondok Pesantren DDI Takkalasi, Pesantren Alam Indonesia, dan Pondok Modern Kurir Langit. (dini)


Daerah LAINNYA