Mappedeceng (Humas Luwu Utara), Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XIII Tingkat Kabupaten Luwu Utara mengangkat tema " Dengan MTQ Kita Wujudkan Masyarakat Qur'ani Menuju Luwu Utara yang Relijius, Moderat, Maju, Mandiri dan Harmonis " resmi dibuka oleh Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani di Lapangan Erlangga Desa Cendana Putih I, Kecamatan Mappedeceng, Selasa (27/3/2024).
Dihadiri oleh Bupati Luwu Utara dan Anggota DPR RI Pusat Fraksi Golkar Muhammad Fauzi, para Kepala FORKOPIMDA, Kakankemenag Luwu Utara berserta jajarannya, aparat desa dan para tokoh masyarakat, pembukaan diawali dengan Pawai Peserta MTQ yang diikuti oleh 15 Kecamatan yang ada di Luwu Utara dengan menampilkan ciri khas daerah masing – masing. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan do’a oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu Utara, M. Rusydi Hasyim.
Kemudian Laporan Panitia Kegiatan dan pelantikan Dewan Hakim dan panitia Lomba yang berjumlah 32 orang oleh Bupati Luwu Utara di atas panggung utama.
Dalam sambutannya, Indah Putri Indriani mengawali tentang moderasi beragama dalam kehidupan bermasyarakat. “ Untuk menghindari disharmoni, perlu ditumbuhkan cara yang moderat dan cara berislam yang inklusif atau sikap beragama yang terbuka yang disebut sikap moderasi beragama,” tutur Indah.
“Saya berharap kepada adik – adik generasi muda yang terlibat dalam kegiatan ini, semoga semakin memiliki pemahaman yang benar tentang isi kandungan Al-Qur’an,” harap Indah.
“Dan akhirnya, saya ucapkan selamat datang dan selamat bertanding kepada seluruh peserta MTQ dari 15 Kecamatan yang hadir di lapangan Erlangga Kecamatan Mappedeceng ini, saya berharap dalam MTQ kali ini, tidak semata – mata wahana untuk berlatih dan berlomba membaca Al-Qur’an, tetapi yang juga tidak kalah pentingnya adalah sebagai wahana untuk menumbuhkan ukhuwah islamiyyah, ukhuwah wathaniyyah dan ukhuwah insaniyyah, selamat mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an, semoga khafilah yang luar biasa ini dapat mewakili dan mengharumkan nama kabupaten Luwu Utara di ajang MTQ tingkat Provinsi dan Nasional,” pungkas Indah.
Setelah pembukaan, acara ditutup dengan penapilan tarian koreo kolosal, gabungan dari Siswa, SD,SMP , SMA dan Majelis Ta’lim se Kecamatan Mappedeceng.