Ramadhan Kareem

Pendidik MTs, MA Muhammadiyah Songing Jadi Tim Safari Ramadhan

Buka bersama untuk mengawali kegiatan Safari Ramadhan diadakan di Desa Saotanre Dusun Halimping yang dihadiri para Pendidik Madrasah Tsanawiyah, Madrasah Aliyah Muhammadiyah Songing, Rabu (20/4/2022).

Sinjai Selatan (Humas Sinjai) – Buka bersama untuk mengawali kegiatan Safari Ramadhan diadakan di Desa Saotanre Dusun Halimping yang dihadiri para Pendidik Madrasah Tsanawiyah, Madrasah Aliyah Muhammadiyah Songing (MTs, MA Muh. Songing) beserta seluruh Masyarakat Dusun Halimping, Rabu (20/4/2022).

Kegiatan buka bersama ini bertujuan untuk menjalin kebersamaan dan silaturahmi antara para Pendidik MTs dan MA Muh. Songing dengan Masyarakat Dusun Halimping, kemudian tujuan dari safari ramadhan ini untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat sekaligus untuk sosialisasi di masyarakat untuk mendaftar anaknya masuk di MTs dan MA Muh Songing bagi peserta didik yang Kelas VI SD atau MI dan Kelas IX MTs ataupun SMP, MTs, MA Muh. Songing siap menerima pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2022-2023, Ungkap Ilham Selaku Kamad MTs Muh. Songing.

Lanjut pendidik MA Muh. Songing Ilyas ia juga sebagai Tim Safari Ramadhan mengatakan bahwa ia sangat berterima kasih karena sudah di undang untuk menjadi tim safari Ramadhan di dusun Halimping sehingga bisa bertemu sekaligus silaturahim masyarakat di sana, Ucap Ilyas.

Di tempat terpisah pendidik MTs Muh Songing Ahmad mengatakan bahwa, Kata-kata yang dapat dikutip dan merupakan hal yang menjadi penyejuk hati di Bulan Suci Ramadhan yaitu “Jika harta adalah racun maka zakat adalah penawarnya, jika seluruh umur adalah dosa maka takwa dan tobat adalah obatnya, jika seluruh bulan adalah noda maka Bulan Suci Ramadhan adalah pemutihnya” Dari kata-kata di atasi banyak hal dan nikmat yang dapat dipetik, Ungkap Ahmad. (Ahmad/IA)


Daerah LAINNYA