Sinjai Selatan (Humas Sinjai) – Setelah pelaksanaan Ujian Madrasah (UM), maka seluruh Pendidik yang mengajar di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Muhammadiyah Songing melanjutkan pemeriksaan secara bersama-sama hasil Ujian Madrasah yang bertempat di ruang panitia pelaksana, Sabtu (14/5/2022).
Mata pelajaran (mapel) ujian yang diperiksa ada sebanyak 15 (Lima belas) baik Ujian praktek maupun ujian tertulis. Mapel ujian praktek diantaranya, penjaskes, seni budaya, prakarya dan muatan lokal. Sedangkan Mapel ujian tertulis diantaranya, Bahasa Indonesia, IPA, IPS, Matematika, PKn, Bahasa Arab, Aqidah Akhlak, Qur’an Hadits, Fiqih, SKI, dan Bahasa Inggris.
Menurut Ketua Panitia UM 2022, Martina Mengatakan bahwa, “Sesuai dengan kesepakatan kita semua, hari ini setelah selesai UM maka kita lanjutkan dengan pemeriksaan bersama hasil UM pada pukul 10.30 Wita oleh pendidik yang ditugaskan membuat soal,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala MTs Muh. Songing Ilham, mengatakan pemeriksaan lembar jawaban Ujian Madrasah dilaksanakan setelah pelaksanaan ujian selesai. Pemeriksaan dilakukan secara objektif dan bersama-sama dengan berpatokan pada kunci jawaban dari pendidik pembuat soal.
Lebih lanjut, Ilham berharap semoga kegiatan ini dapat selesai hari ini dan memperoleh hasil akhir baik untuk peserta ujian dan nantinya bisa lulus sesuai dengan yang diharapkan. (Ahmad/IA)