Pengukuhan Majelis Taklim Nurul Yaqin BTN Dea Permai Binaan PAI Tanete Riattang

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Watampone, (Humas Bone) – Majelis Taklim Nurul Yaqin BTN Dea Permai binaan Penyuluh Agama Islam (PAI) Kecamatan Tanete Riattang gelar acara Pengukuhan yang dirangkaikan dengan Peringatan Isra Mikraj Nabi Besar Muhammad SAW 1443 Hijriah, Kamis (17/2/2022). 

Acara yang digelar dengan khidmat di Masjid Nurul Yaqin BTN Dea Permai Kelurahan Masumpu Kecamatan Tanete Riattang yang dihadiri oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tanete Riattang Abd. Wahid Arif, Kepala KUA Tanete Riattang Timur Abdurahing Riduang, Sekretaris Lurah Masumpu dan Ketua Pengurus Masjid Nurul Yaqin beserta jamaah. 

Diawali dengan lantunan ayat suci Al-Quran oleh Sanatang, dilanjutkan PAIF Tanete Riattang sekaligus Pembina Majelis Taklim Nurul Yaqin Hidayah Mustamin membacakan Surat Keputusan (SK) Pengukuhan Majelis Taklim Nurul Yaqin yang telah diteken oleh Kepala KUA Tanete Riattang.  


Kemudian pembacaan Ikrar Pengukuhan oleh Kepala KUA Tanete Riattang diikuti oleh seluruh pengurus Majelis Taklim Nurul Yaqin yang berbaris rapi dengan seragam kuning emasnya. 

“Dengan dikukuhkannya kepengurusan Majelis Taklim Nurul Yaqin ini, berarti para pengurus telah berjanji untuk melaksanakan syi’ar agama sesuai dengan aqidah dan syariat islam. Saya harap kedepannya semakin ditingkatkan lagi syi’ar agama dan kepeduliannya kepada sesama tanpa ada nuansa mencederai yang memiliki perbedaan,” tutur Wahid Arif dalam wejangannya setelah pengukuhan. 

Sri Meliana menerangkan “Alhamdulillah salah satu tanggung jawab kami selaku pembina telah terealisasi dalam suasana yang sederhana. Ini semua tak lepas dari arahan dan bimbingan Bapak Kepala KUA, Pengurus Masjid dan kekompakan para anggota Majelis Taklim Nurul Yaqin. Semoga ini bisa menjadi langkah awal untuk membangun kerjasama yang lebih baik dalam bermajelis dan mensyiarkan agama islam,” ungkap PAIN Tanete Riattang yang juga Pembina Majelis Taklim dan TPQ Nurul Yaqin. (Anty/Ahdi)


Daerah LAINNYA