Pengurus Rubah Pola Pikir Masjid Sebagai Sarana Ibadah Sosial

Curio (Humas Enrekang) Masjid Babul Iman Curio tempat pelaksanaan Giat Ramadhan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabuoaten Enrekang, Senin 25/04/22. Saat ini kita berada di bulan Ramadhan sehingga Kementerian Agama melalui Kepala Kantor dan jajarannya bersilaturahmi dengan masyarakat.

Untuk hari ini ada dua agenda yang kami lakukan yang pertama bersilaturahmi dengan masyarakat sekaligus berbagi sembako kepada warga yang kurang mampu ucap Kakan Kemenag. Program kedua yakni Kultum setelah shalat Dzuhur berjamaah seperti yang berlangsung saat ini.

Bulan Ramadhan jangan membuat kita untuk loyo beraktivitas akan tetapi jadikan bulan Ramadhan sebagai spirit untuk melakukan aktivitas yang dapat bermanfaat buat diri sendiri dan orang lain. Seperti Masjid Babul Iman yang selama ini di tempati sebagai tempat ibadah individual maka pengurus Masjid harus memanfaatkan fungsi Masjid sebagai tempat ibadah sosial.

Makmurkan Masjid dengan cara perbanyak jamaah sebab banyaknya jamaah maka dengan sendirinya akan memakmurkan Masjid tersebut. Setelah Masjid makmur maka masyarakat sekitar dan jamaahnya akan lebih maju. Mari merubah pola pikir bahwa kemajuan Masjid bukan hanya dari segi pembangunan akan tetapi Masjid merupakan tempat penyelamat dunia dan penyelamat di akhirat. (bob)


Daerah LAINNYA