Penyerahan hadiah kepada da'i dan da'iyyah MTsS. Ma'had DDI Pangkajene

Pangkajene, (Humas Sidrap) - Bulan ramadhan telah berlalu, bulan yang penuh berkah dan kenangan bagi siswa yang telah berusaha memenuhi tugas madrasah yaitu ceramah ramadhan. Tugas ini bertujuan untuk melatih kemampuan berbicara di depan umum.

Sebelum melaksanakan ceramah di bulan ramadhan, siswa yang sebelumnya telah diseleksi diberi arahan dan bimbingan melalui training dakwah yang digelar sebelum bulan suci ramadhan. Sebagai bentuk apresiasi atas antusiasme  siswa dalam menyelesaikan tugas ceramahnya pihak madrasah akan memberikan hadiah. 

Penyerahan hadiah bagi siswa dengan ceramah ramadhan terbanyak dilaksanakan pada hari Sabtu, (06/05/23). Penyerahan hadiah ini disambut gembira oleh seluruh siswa MTsS. Ma'had DDI Pangkajene. 

Hj. Yusni selaku kepala madrasah dalam sambutannya menyampaikan "Ada rasa bangga melihat semangat siswa dalam memenuhi tugas ceramahnya. Semua siswa yang pernah ceramah akan diberi hadiah sesuai dengan jumlah penampilan ceramah pada bulan suci ramadhan. Saya berharap ini dapat memberikan motivasi kepada seluruh siswa untuk dapat lebih beradi tampil didepan umum" ujarnya.


Daerah LAINNYA