KUA Mandai

Penyuluh Agama KUA Mandai bersama MT. Ukhuwah Islamiyah, ‘Sambung Silaturahmi di Bulan Syawal'

Penyuluh Agama KUA Mandai bersama anggota Majelis Taklim Ukhuwah Islamiyah Barambang Mandai Maros (foto : KUA Mandai)

Mandai (Humas Maros)-Mengawali kegiatan pasca Romadhan, Majelis Taklim (MT) Ukhuwah Islamiyah menggelar pengajian Syawal dan halal bihalal.

Kegiatan ini dihadiri oleh para anggota majelis taklim dengan antusias dan semangat yang tinggi ini digelar di Masjid Annur Griya Barambang, Kamis (12/5/2022).

Penyuluh Agama KUA Kecamatan Mandai, Ramlah dalam kesempatan ini mengingatkan bahwa Syawal merupakan salah satu bulan yang memiliki banyak keutamaan, salah satunya waktu yang tepat untuk menjaga silaturahmi.

“Ada juga amalan utama bulan Syawal yang sangat dianjurkan adalah menjalankan puasa Qadha, puasa sunnah, sholat tahajud, tadarus dan lainnya”.

“Saat tiba bulan Syawal ini, momen silaturahmi menjadi salah satu budaya saling memaafkan bagi umat muslim. Jangan sampai terlewat momen bahagia ini untuk saling memaafkan dan menyambung tali silaturahmi kita dengan keluarga dan terus beribadah”, tutupnya. (Nurdalia/Ulya)

 


Daerah LAINNYA