DDI Cambalagi

Pererat Silaturahmi, Ekskul Pesantren DDI Cambalagi Gelar Buka Puasa Bersama

Suasana buka puasa bersama di Pesantren DDI Cambalagi Bontoa Maros

Bontoa (Humas Maros)-Ekskul PMR, Pramuka dan Paskibraka Yayasan Al Irsyad DDI Cambalagi gelar buka puasa bersama di aula pondok pesantren Raudhaturrasyidin DDI Cambalagi, Desa Tupabbiring Kecamatan Bontoa Kabupaten Maros, Jum’at (29/04/2022) pukul 17.00 Wita.

Sebelumnya, secara berurut Pramuka yang pertama gelar kegiatan buka puasa bersama pada Ahad (24/04/2022), kemudian dilanjutkan ekskul Paskibraka MA DDI Cambalagi pada Kamis (28/04/2022). Dan terakhir, buka puasa bersama dilakukan oleh PMR pada Jum’at (29/04/2022).

Kegiatan yang digelar oleh anggota Pramuka, PMR dan Paskibraka kepengurusan masa bakti 2022-2023 ini dihadiri oleh Ketua Yayasan, Kepala Madrasah Aliyah, guru, pembina ekskul dan para kakak senior dari semua angkatan. Hal ini tentunya untuk tetap mempererat tali silaturahmi dan memanfaatkan momen bulan suci Ramadahan agar mendapatkan keberkahan dari Allah Swt.

Ketua yayasan H. Takdir dan Kepala MA Muh. Jamil sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh pengurus ekskul. kKegiatan buka puasa bersama ini baru pertama kali dilakukan di Pondok Pesantren Raudhaturrasyidin DDI Cambalagi. Ini menjadi langkah awal untuk adik-adik yang nantinya akan jadi pengurus agar bisa melakukan kegiatan yang sama setiap bulan suci Ramadhan. Meskipun dengan menu buka puasa yang sederhana tapi intinya bisa memetik hikmah dan mendapat berkah dari Allah Swt”.

Muh. jamil melanjutkan bahwa siapa yang ingin dimudahkan rezekinya dan dipanjangkan usianya selalu lah sambung silaturahim. “Siapa yang memberikan gadai kepada Allah untuk kepentingan agama maka Allah akan memberikan balasan yang berlipat-lipat”. Hal ini disampaikan Muh. Jamil dalam acara buka puasa bersama ekskul PMR.

Pada kesempatan kali ini, Muh. Jamil juga tidak lupa memberikan semangat untuk para alumni dan yang masih aktif dalam organisasi untuk selalu berperan aktif di mana pun berada. (Gazali/Ulya)

 


Daerah LAINNYA