Persiapan Lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi, MTsN 1 Enrekang Gelar Rakor

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Enreang, (Humas MTsN 1 enrekang) - Dengan Terpilihnya sebagai salah satu kategori Sekolah Sehat Terbaik Tingkat Kabupaten, MTsN 1 Enrekang menggelar Rapat Koordinasi dalam rangka persiapan lomba Sekolah Sehat tingkat Provinsi Sulawesi-Selatan. Rapat tersebut diats digelar di ruang guru pada hari Rabu, 25 Oktober 2017 yang di hadiri oleh seluruh guru, Staff dan Struktural Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) MTsN 1 Enrekang.

Rapat Kali ini di pandu langsung Kepala Madrasah H. Ambo Tuwo, M.Ag selaku penanggung jawab dan di dampingi Ketua Pelaksana UKS Salma Sumbung, M.Pd., menghimbau kepada seluruh elemen madrasah agar kompak dan giat bekerja dalam pembenahan nantinya untuk mengupayakan agar kita kembali bisa terpilih sebagai kategori terbaik di tingkat Provinsi untuk menuju ke tingkat Nasional nantinya. Menurut Informasi bahwa penilaian sekolah sehat tingkat Provinsi di adakan pada bulan Februari tahun 2018 mendatang.

Kepala Madrasah MTsN 1 ENREKANG dalam sambutannya Ada beberapa hal-hal yang disampaikan:
1. Dengan merai prestasi juara 1 UKS tingkat Kabupaten Enrekang maka semakin kuat kesiapan MTsN 1 Enrekang mewakili Kabupaten Enrekang di ajang kompetensi Sekolah Sehat tingkat Provinsi
2. Memantapkan kesiapan mengikuti Sekolah Sehat Tingkat Provinsi 2018
3. Lomba Sekolah Sehat itu tidak hanya dilingkungan madrasah saja yang sehat, tetapi bagaimana dari sisi SDM termasuk asupannya yang sehat.

Salma Sumbung, M.Pd., selaku ketua pelaksana juga menyampaikan dalam sambutannya bahwa ada beberapa indikator-indikator yang sangat perlu diperhatikan mengapa sekolah itu bisa menjadi juara, yaitu:

  1. Pengutan Manajemen kesekretariatan Tim Pembina UKS Madrasah Kabupaten Kota antara lain: Tim pembina UKS mulai dari provinsi sampai Tim pembina UKS/Madrasah saling koordinasi, komunikasi, dan konsultasi di dalam lingkungan istansi masing-masing
  2. Berdasarkan kondisi yang objektif bahwa pelaksanaan UKS sampai saat ini dirasakan belum Optimal
  3. Perlu dilakukan tatanan UKS di Madrasah
  4. Punya Inovasi kedepan dengan menyusun program-program baru dan Indikator-indikator yang ada seperti:
    a.  Program gerakan literasi
    b. Operasi semut setiap pagi
  5. Peran Komite merupakan unsur yang sangat penting dalam meningkatkan dan memajukan UKS/Madrasah. (niv/bob/arf)


Daerah LAINNYA