PERSIAPAN TEKNIS PANITIA MTQ XXX TINGKAT PROVINSI SULSEL DAN PEMANTAPAN PETUGAS IT

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Malili, (Kemenag Lutim) - Menjelang Penyelenggaraan MTQ XXX Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Kabupaten Luwu Timur Tahun 2018 terhitung H-18 Panitia Lokal Kabupaten Luwu Timur mengadakan Rapat Persiapan Bersama Panitia Provinsi MTQ XXX yang dipimpin langsung oleh  Drs. H. Rappe, M.Pd (Kepala Bidang Penais Zawa Kemenag Sulsel selaku Koordinar Tekhnis Lomba MTQ XXX) menyampaikan pengarahan dan ucapan terima kasih kepada para peserta Rapat yang dihadiri oleh Para SKPD Kabupaten Luwu Tmur dan seluruh panitia lokal MTQ XXX Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Kabupaten Luwu Timur atas keseriusan para panitia.

Rapat Persiapan MTQ XXX rabu, (14/04/2018) yang bertempat di Aula Kantor Bupati Luwu Timur ini dibuka oleh Drs. H. Budiman, M.Pd (Staf Ahli Bidang Hukum dan Pemerintahan) juga menyampaikan selamat datang kepada Tim Tekhnis Panitia Lomba MTQ XXX Provinsi yang di hadiri oleh Drs. H. Rappe, M.Pd (Kepala Bidang Penais Zawa Kemenag Sulsel), Drs. H. Syahrir Nur (Pengurus LPTQ/Panitera MTQ XXX) sebagai narasumber tekhnis lomba, Wahyadi Syarifuddin, A.Md.AK  (Koordinator Tim IT) sebagai narasumber Pelatihan IT kepada petugas IT, Hj. Nikma, SH (Kasi Seni Budaya Islam  Musabaqah Al-Qur’an & Hadist) dan Idham Rusdi, S.Ag (Tim Sekretariat Prov./Staf Seksi Seni Budaya Islam Musabaqah Al-Qur’an & Hadist). “Tehnis Lomba secara keseluruhan dan Petugas IT harus dipermantap” ujar H. Budiman.

Rapat Persiapan ini, dilanjutkan dengan Pengarahan Tekhnis Lomba oleh H. Syahrir Nur yang membahas berbagai kegiatan teknis mulai dari penerimaan dan penutupan kafilah sampai MC pada tempat-tempat lomba dan Pelatihan IT oleh Wahyadi yg bergeser di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu Timur yang diikuti oleh semua petugas IT Panitia Kab. Luwu Timur. (dyt/arf)


Daerah LAINNYA