Peserdik MIN 8 Bone Kenakan Seragam Pramuka Lengkap

Peserdik MIN 8 Bone Kenakan Seragam Pramuka Lengkap

Watampone, (Humas Bone) - Aura kebanggaan terpancar dari setiap peserta didik MIN 8 Bone, khususnya di kelas IV.B, yang dengan bangga mengenakan seragam pramuka lengkap. Sesuai lambang pramuka yakni tunas kelapa, peserta didik merupakan tunas-tunas muda bangsa Indonesia, Jumat (01/03/24).

Menjadi bagian dari gerakan pramuka tidak hanya sekadar mengenakan seragam lengkap, tetapi juga melibatkan diri dalam upaya membangun karakter, kepemimpinan, dan kepedulian sosial. Peserta didik MIN 8 Bone kelas IV.B memahami bahwa menjadi Tunas Bangsa berarti siap untuk bertanggung jawab, berkontribusi, dan melayani masyarakat dengan penuh semangat.

"Kewajiban peserta didik mengenakan seragam pramuka lengkap ini adalah untuk membentuk karakter peserta didik sebagai generasi penerus bangsa yang memiliki semangat kebangsaan, kepemimpinan, dan rasa tanggung jawab sosial," ungkap salah satu guru pembina pramuka dengan penuh semangat.

Selain mengenakan pakaian seragam pramuka lengkap, peserta didik MIN 8 Bone juga turut dalam latihan dan gerakan pramuka rutin. Tujuan dari partisipasi dalam gerakan pramuka adalah untuk membentuk generasi muda yang tangguh, mandiri, dan siap menghadapi berbagai tantangan masa depan. Melalui kegiatan pramuka, peserta didik MIN 8 Bone kelas IV.B belajar tentang pentingnya kerjasama, kemandirian, dan jiwa kepahlawanan dalam menghadapi berbagai situasi.

Keikutsertaan peserta didik dalam gerakan pramuka bukan hanya sebagai sebuah simbol, tetapi juga sebagai wujud nyata dari semangat dan komitmen mereka untuk menjadi Tunas Bangsa yang siap membawa perubahan dan kemajuan bagi bangsa dan negara. (A. Anto/Ahdi).


Daerah LAINNYA