PESERTA DIDIK MI DARUL ULUM JALANJANG DIBUAT PANIK OLEH TAMU

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Jalanjang, (MI Darul Ulum) - Peserta didik MI Darul Ulum Jalanjang kelihatan panik ketika kedatangan tamu yg mereka tidak kenal pada Rabu (25/10). Tidak seperti biasanya kalau kedatangan tamu. Biasanya mereka kelihatan santai.

Tapi kali ini berbeda, mereka sangat panik dan menangis histeris, bahkan ada diantara mereka meronta-ronta ingin pulang ke rumahnya". Tutur guru kelas 5 di Madrasah tersebut Nur Rahmi, S.Pd.I.

Tamu yang membuat mereka panik, menangis dan meronta-ronta ingin pulang adalah para perawat dari Puskesmas Ponre. Perawat dari puskesmas ponre mendatangi MI Darul Ulum Jalanjang untuk memberikan Penyuluhan Hidup Bersih dan Sehat, sekaligus memberikan obat cacing kepada peserta didik kelas 4, 5 dan 6. Dan memberikan  penyuluhan kepada peserta didik kelas 1, 2 dan 3 tentang bagaimana  cara menggosok gigi yang benar.

 

Program ini dilakukan oleh perawat  Puskesmas Ponre secara rutin setiap dua kali setahun atau dilakukan setiap semester di 17 Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) di Kec. Gantarang.

“Program ini kami lakukan setiap dua kali setahun atau kami lakukan setiap semester di 17 jumlah SD/MI di Gantarang". Terang Hasmaekal, AMKL

"Sebenarnya, selain PHBS, kami jg akan memberikan vaksin kepada peserta didik, tapi vaksinnya belum datang dari provinsi, jadi nanti bulan November 2017 kami lanjutkan dengan memberikan  vaksin". Tambahnya.

Kepala Madrasah MI Darul Ulum Jalanjang, Wahidah, S.Pd.I sangat mengapresiasi program dari Puskesmas Ponre ini.

"Saya selaku kepala Madrasah, serta teman-teman guru sangat mengapresiasi program yang dilakukan Puskesmas Ponre di Madrasah kami. Dan kami tetap tunggu bapak dan ibu perawat bulan depan". Tutup kepala Madrasah, Wahidah, S.Pd.I. (dir)


Daerah LAINNYA