Peserta Didik MIN 7 Bone Antusias Bedah Kisi-Kisi Soal Asesmen Madrasah

Macanang, (Humas Bone) - Peserta didik kelas VI A di MIN 7 Bone menunjukkan antusiasme tinggi dalam kegiatan bedah kisi-kisi soal Asesmen Madrasah (AM) mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Kegiatan ini difasilitasi oleh guru kelas VI A, St. Sanati, bertujuan untuk memahami makna Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, Selasa (7/5/2024).

Peserta didik terlibat aktif dalam mencari contoh-contoh soal yang sesuai dengan kisi-kisi yang telah disediakan, dengan tujuan mempersiapkan diri menghadapi asesmen madrasah yang akan digelar pada tanggal 13 sampai 18 Mei di MIN 7 Bone.

Para peserta didik bersemangat untuk memperdalam pemahaman mereka tentang materi sejarah yang berkaitan dengan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Dengan bimbingan dari guru kelas, mereka mengidentifikasi dan menganalisis contoh-contoh soal yang sesuai dengan kisi-kisi yang telah dipelajari.

Antusiasme peserta didik MIN 7 Bone kelas VI A dalam kegiatan bedah kisi-kisi soal Asesmen Madrasah Mapel IPS menunjukkan komitmen mereka untuk mempersiapkan diri dengan baik. Dengan dukungan penuh dari guru dan sekolah, diharapkan mereka dapat meraih hasil yang memuaskan dalam asesmen yang akan datang. (Andi Alfian/Ahdi)


Daerah LAINNYA