Pimpin Apel Pagi, Amiruddin Ingatkan Keutamaan Bulan Dzulhijjah

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Enrekang (Humas Enrekang) Apel pagi pegawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang berlangsung di halaman kerja terbuka Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang Selasa, 29/06/21.

Pelaksanaan Apel pagi dipimpin Pelaksana Harian Seksi Pondok Pesantren, Amiruddin yang juga menjabat Pelaksanaan Zakat Wakaf. Apel pagi diikuti Kasubbag TU, Para Kasi, Pengawas Madrasah dan pegawai Kantor Kemenag Enrekang.


Tak lama lagi kita memasuki bulan Dzulhijjah,  ucap Amiruddin. Bulan Dzulhijjah merupakan bulan yang memiliki keistimewaan dan kemuliaan yang membuat umat muslim dianjurkan untuk memperbanyak amalan.

Bagi umat muslim yang mampu berkesempatan untuk  melaksanakan ibadah Haji dan berkurban pada bulan Dzulhijjah. Sedangkan bagi yang belum mampu melaksanakan ibadah Haji dan Kurban bisa melaksanakan ibadah Shalat Idul Adha, puasa dan bersedekah. (bob)



Daerah LAINNYA