Belokallong (Humas Jeneponto). Sebanyak 11 santri pondok pesantren Al Hikam Pitape ikutkan dalam sunatan massal Sabtu, 18 Pebruari 2023.
Sunatan massal ini dengan tajuk "sunatan massal anak shaleh 2023" sebanyak 100 orang anak shaleh yang tersebar di Jeneponto,yang diprakarsai oleh lembaga pemerintah dialah Badan Amil Zakat Nasional Kab. Jeneponto.
Dalam pantauan penulis ke salah satu pimpinan baznas Jeneponto Mursalim, Mengatakan kegiatan sunatan ini,masih dalam rangkaian hari lahirnya Baznas yang ke 22. Sehingga kegiatan ini bersifat sosial yang diperuntukkan anak shaleh di Jeneponto.
Dilanjutkan kembali, bahwa dana yang dihimpung Baznas oleh muzakki dan kemudian disalurkan lagi kepada yang berhak ujarnya.
Berikutnya Akmad Syafri, selaku pengasuh Pondok Pesantren Al Hikam Pitape tak menyia nyiakan momen ini, turutpun mengikut sertakan santrinya sebanyak 11 Orang, yang dirasa belum disunat ujarnya.
Dilanjutkan kembali, bahwa animo masyarakat dalam kegiatan inj cukup tinggi,ini dilihat antusias para orang tua yang menbawa anaknya kelokasi kegiatan yang melebihi kapasitas yang direncanakan,ialah hanya 100 orang anak.(AR/HF)