Pokjawas Rapat Pembagian Tugas Wilayah, Kakankemenag Sinjai Inginkan Ada Reposisi

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai (Humas Sinjai)-Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas) Kantor Kementerian Agama Kab. Sinjai menggelar pertemuan dalam rangka pembagian wilayah tugas pengawasan, Selasa (29/6/21) bertempat di ruang meeting Kantor Kemenag yang dihadiri Kakankemenag H. Abd. Hafid .


Kakankemenag dalam arahannya  mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terimakasih atas kinerja baik yang dilakukan para pengawas selama Tahun 2020.

“Saya berharap kinerja yang telah dilakukan oleh para pengawas di tahun lalu harus menjadi cerminan untuk lebih baik ditahun ini, "harapnya.

Untuk tetap berada pada posisi seperti itu, maka ia berharap agar seluruh pengawas, baik pengawas Pendidikan Agama Islam (PAI) maupun pengawas madrasah untuk saling berkoordinasi dengan baik meningkatkan kerjasama di lapangan.

Dalam kesempatan itu, ada satu keinginan yang disampaikan H. Hafid agar Pokjawas membuat pemetaan ulang wilayah binaan bagi para pengawas untuk mengatasi kejenuhan dan mereposisi kembali sejumlah madrasah dan sekolah yang menjadi wewenang setiap pengawas.

Hal ini dilakukan agar para pengawas Pokjawas dapat lebih meningkatkan etos kerjanya masing-masing serta terus meningkatkan disiplin kerja sehingga Pokjawas bisa lebih profesional dan bermartabat dan bisa menjadi contoh bagi guru.

Diakhir pertemuan H. Hafid mengingatkan para pengawas  menjadi pionir ditengah tengah masyarakat dalam kedisiplinan menerapkan protokol kesehatan.

Bahkan harus terlibat langsung dalam mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya penerapan protokol kesehatan, bukan malah sebaliknya, kunci H. Hafid.(fat)


Daerah LAINNYA