Watampone, (Humas Bone)- Masa remaja adalah masa rentan dengan berbagai permasalahan. Mulai dari masalah dengan diri sendiri, keluarga, hingga masalah kesehatan.
Oleh karena itu, perlu ada pendampingan dan pembinaan agar remaja dapat tumbuh sehat, terlindungi dari berbagai kemungkinan penyakit sejak dini.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap generasi muda, Pemerintah Kab. Bone melalui UPT Puskesmas Biru, gerakkan posyandu remaja untuk memberi layanan kesehatan, termasuk mendampingi remaja menghadapi fase-fase krusial dalam masa tumbuh kembangnya.
Seperti yang dilakukannya di MAN 2 Bone, Rabu, (10/08/22). Layanan periksa kesehatan dengan cuma-cuma dibuka bagi siswa dan guru pada jam istirahat belajar. Hal ini pun mendapat tanggapan positif dari Kepala MAN 2 Bone.
Menurutnya, selain unit kesehatan sekolah yang telah ada di madrasah, tentu akan lebih sinergis jika ada pihak eksternal yang ikut membantu. "Kita berterima kasih dengan adanya posyandu remaja ini. Ke depan kita berharap layanan kesehatan ini akan dilakukan lebih rutin dan dapat menjangkau seluruh warga MAN 2 Bone", ucap H. Muslimin.
Posyandu remaja yang rencana akan dilakukan sebulan sekali ini, tidak hanya akan memberi layanan pemeriksaan kesehatan, tapi juga memberi layanan informasi kesehatan maupun informasi penting lainnya kepada siswa madrasah. (Daud/Ayyub/Ahdi)