PPUW TURUT MEMERIAHKAN HARI SANTRI NASIONAL TINGKAT KAB. SIDRAP 2019

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Pangkajene (Inmas Sidrap) - Pondok Pesantren Al Urwatul Wutsqaa (PPUW) Benteng Sidrap menurunkan sekitar 200 santri diantaranya 100 santri wati  dan 100 santriwan dalam mengikuti rangkaian kegiatan Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) Kab. Sidrap.

HSN adalah wujud penghargaan pemerintah atas jasa pesantren dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan serta prestasi pondok pesantren dalam mencetak generasi islami yang  siap menjadi pelanjut estafet kepemimpinan bangsa.

Peringatan HSN yang penyelenggaraannya tahun ini difasilitasi oleh Pengurus GP ANSOR NU SIDRAP melakukan kegiatan berupa Perkemahan Santri yang berlangsung dari tanggal 18 - 22 Oktober 2019 di pelataran Mesjid Agung Sidrap.

Berbagai macam lomba yang akan digelar dalam perkemahan santri tersebut diantaranya lomba vocal grup shalawat nariyah dan syubhanul wathan, lomba baca kitab kuning, lomba pidato Bahasa Arab dan Bahasa Inggris, lomba tahfidz Qur’an, lomba baca tafsir Bugis karangan AGH. Abd. Muin Yusuf, pawai obor, dan lomba kebersihan tenda.

Acara dibuka oleh Drs. H.M. Alwi Akil Ketua Tanfidziyah NU Sidrap. Acara pembukaan ini juga dihadiri oleh Bapak  Mustari, S.P., MP Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Sidrap mewakili Kepala Kantor Kemenag Sidrap. Turut hadir pula Dr. Wahidin Ar Raffany salah satu Pimpinan Baznas Sidrap, Dr. Mansur Ketua STAI DDI Sidrap dan Ketua Forum Kominikasi Pondok Pesantren Sidrap Drs. H. Amir Jannatin, MA. (sani/ah)


Daerah LAINNYA