Kejurda INKAI Sulsel 2023

Prestasi Gemilang, Santri Pondok Pesantren Babul Khaer Bulukumba Sabet Medali Emas pada Kejurda INKAI Sul-Sel

Andi Parawansah santri Pondok Pesantren Babul Khaer Bulukumba raih medali emas pada Kejurda INKAI Sulsel

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Santri Pondok Pesantren Babul Khaer Bulukumba kembali meraih prestasi membanggakan dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) Institut Karate-Do Indonesia (INKAI) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. Kejuaraan ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 9 hingga 10 September 2023, di Mall GTC Tanjung Bunga, Kota Makassar.

Dalam Kejurda INKAI yang diikuti oleh kurang lebih 650 peserta dari seluruh cabang INKAI di Sulawesi Selatan, santri kelas VII MTs Pondok Pesantren Babul Khaer, Andi Parawansah, berhasil meraih prestasi gemilang. Dia menjadi Juara Pertama (Medali Emas) pada Kelas Kata Perorangan dan Juara Ketiga (Medali Perunggu) pada Kelas Kata Beregu.

Prestasi gemilang yang diraih oleh santri Pondok Pesantren Babul Khaer ini tidak lepas dari dukungan, semangat, dan kerja kerasnya, serta bimbingan dari orang tua, guru, dan teman-teman di pondok. Pembina Ekstrakurikuler Karate di Babul Khaer, Abdul Wahab, merasa bangga dengan pencapaian yang telah diraih oleh Andi Parawansah. Ia berharap agar prestasi ini dapat dipertahankan dan santri tersebut terus berlatih dengan intensitas tinggi untuk menghadapi kejuaraan-kejuaraan selanjutnya.

"Meskipun baru berada di kelas VII, prestasi yang diraih oleh Ananda Ancha ini luar biasa. Pekan sebelumnya, ia berhasil menjadi juara di tingkat Kabupaten Bulukumba, dan pekan ini, ia kembali menorehkan prestasi di tingkat Provinsi," ungkap Abdul Wahab dengan bangga.

Prestasi Andi Parawansah ini adalah bukti dari dedikasi dan kerja kerasnya dalam olahraga karate, serta dukungan penuh dari lingkungannya. Semoga prestasinya terus berkembang dan menginspirasi santri lainnya untuk meraih prestasi yang sama. (Umam/Ady)


Daerah LAINNYA