Raih Prestasi di Ajang Festival Milenial se Kabupaten Sidrap, FEMC MA Mahad DDI Pangkajene Dapat Apresiasi

FEMC MA Mahad DDI Pangkajene Raih Prestasi di Ajang Festival Milenial se Kabupaten Sidrap

 

Pangkajene (Humas Sidrap)  - Siswa Madrasah Aliyah Mahad Darud Da'wah Wal Irsyad (MA Mahad DDI) Pangkajene Sidrap kembali berhasil menyumbangkan prestasi di ajang lomba bahasa Inggris tingkat SMA/ SMK/MA se Kabupaten Sidrap

Ajang yang bertajuk "Milenial Festival 2022" digelar oleh SESC 467 SMAN 2 Sidrap memperebutkan piala Bupati Sidrap dan Wakil DPRD Provinsi Sulawesi Selatan

Tampil dikategori story telling, speech, podcast dan english soong para siswa yang tergabung pada Fun English Meeting Club (FEMC) Madrasah Aliyah tersebut berhasil meraih juara lll disetiap kategori.

" Ini merupakan kompetisi bergengsi bagi para siswa untuk menguji kemampuan berbahasa Inggris dan tampil di hadapan orang banyak," ungkap Pembina FEMC MA, Lismayasari, saat mendengar pengumuman juara, Sabtu (17/9/2022)

Ia juga merasa senang dan bangga atas prestasi yang diraih siswanya, menurutnya semuanya dapat terwujud berkat ketekunan berlatih secara rutin serta dukungan seluruh stakhoulder Madrasah Aliyah

" Semoga dengan prestasi ini tidak membuat siswa cepat merasa puas, melainkan lebih bersemangat untuk terus belajar dan berusaha semakin baik lagi," harapnya.

Dalam kegiatan ini, pembina FEMC juga berkolaborasi dengan guru mapel seni budaya Dicky Hermansyah dalam memberikan pembimbingan serta pelatihan olah Vocal sehingga siswa lebih siap tampil di ajang lomba.

Apresiasi dan selamat juga disampaikan Kepala Madrasah Aliyah, Maryati atas penampilan dan raihan prestasi yang dicapai siswanya di ajang Milenial Festival

Maryati juga menambahkan bahwa Pihak Madrasah Aliyah akan terus memberikan dukungan kepada pembimbing dan para siswa untuk tetap semangat dalam menghadapi event - event selanjutnya.

"Terimakasih, Selamat kepada para juara dan pembimbing tetap semangat dalam menghadapi event selanjutnya," ucapnya

Sebagai Informasi,  berikut siswa MA Mahad DDI dalam satu tim yang berhasil menjadi  juara pada perlombaan tersebut, Nabila Sa'ad (story teeling) Wulan Pratiwi/Nia Suryani (podcast) dan Yusrilia Nurul Patimah (english soong). (ir)


Daerah LAINNYA