Raih Prestasi, MA. Muhammadiyah Salaka Juara 4 Festival Musikalisasi Puisi Tingkat Provinsi Sulselbar.

Takalar, (Humas Takalar) Madrasah Aliyah Muhammadiyah Salaka juara 4 pada festival Musikalisasi Puisi tingkat SMA dan Sederajat Se Sulsel dan Sulbar yang di gelar oleh Balai Bahasa provinsi Sulawesi Selatan,Senin 25  sampai Rabu 27 Juli 2022 di Hotel Colonial Tanjung Bungga Makasar

Kegiatan bergensi bagi siswa ini di buka  oleh Kepala Bidang Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus Bahasa dan Sastra Daerah Andi Mashari, S. PD , M, Si.

Peserta terdiri atas tujuh Tim yang berasal dari tujuh sekolah, yakni SMAN 5 Soppeng, SMAN 1 Sinjai, SMAN 6 Bone, SMAN 8 Bulukumba, SMAN 7 Pinrang, SMAN 2 Makassar, dan MA Muhammadiyah  Salaka Takalar.

Ketujuh tim tersebut telah melewati tahap seleksi. Penampilan peserta akan dinilai oleh dewan juri yang terdiri dari  Dr. A. Baetal Mukaddas,  Armin Amri, S.pd.,MM., dan Dra. Zainab, M.Hum. 

Dari hasil seleksi Dewan juri , di tetapkan  empat pemenang yang akan menerima hadiah berupa: Piala, Piagam, dan Uang pembinaan dari Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Selatan.

Dari ketujuh peserta festival Musikalisasi Puisi tersebut, Madrasah Aliyah Muhammadiyah Salaka   terpilih sebagai juara empat .

Kepala MA Muhammadiyah Salaka Fauziah Hakim melalui WhatsApp grup Kemenag Takalar menyampaikan rasa bangganya atas prestasi siswanya meski berada pada posisi keempat.

Baginya ini merupakan sebuah motivasi yang baik kedepan bagi anak  didiknya. Mereka  sudah berkarya dan tampil dengan   penuh semangat dan percaya diri, ujar Fauziah. ( D,Tola ).


Daerah LAINNYA