Bantaeng (Humas Bantaeng) Bertempat di aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng dilaksanakan Rapat koordinasi Evaluasi program dan kegiatan tahun 2023 serta penandatanganan perjanjian kinerja tahun 2023 satuan kerja lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng. Kamis, 12 Januari 2023
Rapat dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jailani. S. Ag., MA, Kepala Subbag TU, Pejabat Eselon IV, Kepala Madrasah Negeri, Pengawas Madrasah dan PAI, PPK, Perencana, Bendahara dan Pengelola Anggaran serta Pelaksana Kepegawaian di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng.
Kegiatan di awali dengan Do'a bersama yang di pimpin oleh Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Bissappu Drs. H. M. Ribi.,MM.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng H. Muhammad Ahmad Jailani, menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh panitia HAB ke 77 atas kerjasamanya dalam menyukseskan HAB ke-77 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang dipusatkan di Kabupaten Bantaeng dan atas kinerja dan kerjasama seluruh ASN dalam pencapaian realisasi anggaran di Tahun 2022.
Sebagai tambahan beliau menyampaikan apabila ada beberapa kendala dalam realisasi anggaran agar segera dikordinasikan dengan pihak yang terkait dan tetap menjadikan kendala atau masalah yang pernah dialami sebagai motivasi kinerja lebih baik lagi di Tahun 2023.
Setelah pemaparan pencapaian realisasi dan kendala dari masing-masing satker, acara dilanjutkan dengan Penyerahan DIPA TA 2023 oleh Kepala Kantor kepada masing-masing pimpinan satker sekaligus penandatangan perjanjian kinerja. Perjanjian kinerja ini merupakan pernyataan kepada atasan tentang komitmen melaksanakan tugas, fungsi, tanggun jawab, wewenang dan peran sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan kesanggupan untuk tidak melakukan yang tidak sesuai dengan aturan yang berlaku.
Di akhir arahannya Kakan Kemenag mengingatkan sebagaimana filosofi suku Makassar bahwa mari kita Sipakatau, Sipakalabbiri dan Sipakainga *Kita Bisa Bersama dan Bersama Kita Bisa untuk menuju Kemenag Baik.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng juga memberikan piagam penghargaan pengelola anggaran terbaik yang di raih Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Bantaeng. (Humas)