Pattallassang (Humas Gowa). Mesjid Al-Ihsan yang terletak di Dusun Boddo-baddo, Desa Je'nemadinging, Kabupaten Gowa, baru-baru ini dikunjungi oleh Mukhtadir Kahir, Penyuluh Agama Islam Kabupaten Gowa, Ahad (10/11/2024).
Kunjungan tersebut berkaitan dengan penunjukan Mesjid Al-Ihsan sebagai percontohan mesjid ramah disabilitas dan lansia dalam rangka pelaksanaan program mesjid percontohan tingkat Nasional.
Mesjid Al-Ihsan ini dipilih karena mayoritas jemaahnya terdiri dari lansia, sehingga mesjid ini berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang memudahkan dan nyaman bagi para jemaah lansia untuk beribadah.
Menurut Mukhtadir, mesjid ini sebagian besar jemaahnya usia lansia, sehingga mesjid ini berusaha memberikan pelayanan yang nyaman bagi para jamaah agar mereka bisa beribadah dengan baik.
“Mesjid ramah lansia sangat dibutuhkan karena matoritas jemaah yang sering hadir melaksanakan ibadah adalah para lansia,” bebernya.
Dengan penunjukan ini, Mesjid Al-Ihsan diharapkan menjadi contoh bagi mesjid lainnya dalam menciptakan fasilitas yang inklusif dan ramah bagi disabilitas dan lansia, serta memastikan semua lapisan masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan nyaman dan aman.(Mus/Qq)