Rapat Persiapan UM, Kerjasama Jadi Prioritas

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Selatan (Humas Sinjai) – Sebagai bentuk persiapan menghadapi Ujian Madrasah (UM), Kepala Madrasah (Kamad) MTs Darul Falah Muhammadiyah Bikeru bersama tenaga pendidik menggelar rapat. Kegiatan yang berlangsung di ruang guru ini membahas tentang hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum pelaksanaan sampai selesai UM.

Dalam sambutannya, Jasmawati menyampaikan bahwa dalam sebuah kegiatan, hal yang paling harus dikedepankan adalah kerjasama. Semua harus turut serta melaksanakan apa yang telah diamanahkan.

“Salah satu agenda rapat kita adalah pembentukan panitia UM,” tuturnya.

Setiap tendik yang telah diberi tugas dalam kepanitiaan harus melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab.

Ia juga menambahkan bahwa kepanitiaan harus melibatkan semua tendik tanpa terkecuali. Tenaga pendidik juga harus saling membantu menyelesaikan tugas tenaga pendidik yang lain jika terdapat kendala.

“Dengan kerjasama yang kuat, seberat apapun pekerjaan kita akan terasa ringan dan mudah mendapatkan jalan penyelesaian,” tambahnya. (Suhra/Isna)


Daerah LAINNYA