Rapat Rutin Guru MTsN 1 Tana Toraja Bahas Simpatika

Makale (Humas Tana Toraja) Dalam rangka mewujudkan akses transformasi digital bagi guru dan tenaga kependidikan madrasah, Kementerian Agama melalui Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah mengoptimalisasi layanan Sistem Informasi dan Manajemen Pendidik dan Tenaga Kependidikan Kementerian Agama (SIMPATIKA).

Sehubungan dengan hal tersebut dalam agenda rapat rutin yang dilaksanakan sekali sepekan di MTsN 1 Tana Toraja maka pada Senin, 5 September 2022 kepala madrasah Rosmawati menggandeng pengawas madrasah Muh Sabir dan Nirwana Nurdin untuk simulasikan dan membimbing guru MTsN 1 Tana Toraja dalam melengkapi data di Simpatika masing-masing. 

Pengawas madrasah Muh Sabir menghimbau kepada guru dan staf untuk aktif dalam mengelola data di Simpatika. Senantiasa bekerja sama dengan operator jika menghadapi kendala. 

"Simpatika  bukan hanya kewajiban "operator semata", namun guru secara Individu harus mampu membuka dan mengaksesnya sendiri. Banyak infomasi penting lainnya dalam simpatika yang bermanfaat untuk peningkatan mutu pendidikan. Jangan sampai guru alergi atau bahkan belum pernah membuka sama sekali akun simpatika masing- masing", ucap pengawas madrasah yang lahir di kota Pare-pare ini.

Disambut baik, bapak/ibu guru langsung membuka akun simpatika masing-masing dan melakukan perubahan portofolio yang tidak sesuai atas bimbingan Muh Sabir. 

Menutup kegiatan, Rosmawati berterima kasih kepada pengawas madrasah atas kehadirannya memberikan motivasi dan bimbingan kepada bapak/ibu guru. 

"Mengakses Simpatika itu tidak serumit seperti yang dibayangkan, manfaatkan Hp android yang kita miliki secara maksimal untuk hal yang lebih bermanfaat daripada hanya sekedar untuk berselancar di dunia medsos. Saya yakin dan percaya kepada kemampuan bapak/ibu guru semua", ucap Rosmawati kepada semua peserta rapat. (Hariyati/Humas MTsN 1 Tana Toraja)


Daerah LAINNYA