Ratusan Murid Guncang Lapangan MIN 7 Bone

Ratusan murid mengguncang lapangan MIN 7 Bone saat melaksanakan kegiatan senam pagi

Macanang, (Humas Bone) - Ratusan murid mengguncang lapangan MIN 7 Bone saat melaksanakan kegiatan senam pagi. Jumat (13/5/2022)

Begitu semangat dan antusiasnya para murid untuk berolahraga hingga lapangan  menjadi sesak. Namun setiap pelaksanaan senam sehat ini tetap mengikuti aturan kesehatan dengan menjaga jarak.

Pelaksanaan senam pagi ini diikuti oleh seluruh peserta didik mulai dari kelas I hingga kelas VI yang bertepatan dengan jadwal belajarnya pada hari Jumat. Senam pagi yang dilaksanakan itu adalah senam Aku Anak Indonesia. 
Kegiatan ini bertujuan untuk menambah imun anak dengan banyak berolahraga sehingga anak tidak mudah terserang penyakit dan membuat tubuh lebih sehat.

Sebelum kegiatan senam dilaksanakan, peserta didik diajarkan juga Latihan Keterampilan Baris Berbaris (LKBB) dasar yang dipandu oleh Sitti Jumaniati. 

Sapia Sanaky selaku guru pendamping dalam kegiatan senam ini menyampaikan bahwa kegiatan senam setiap hari Jumat itu sudah rutin dilaksanakan setiap pekannya. Jadi, setiap hari Jumat bagi peserta didik yang memiliki baju olahraga diharuskan memakai baju olahraga. 

"Setelah kegiatan senam, dilanjutkan dengan kerja bakti di sekitar lingkungan madrasah. Hal ini juga salah satu bentuk pembiasaan bagi anak-anak untuk memperhatikan kebersihan lingkungannya. Jadi, bukan hanya diterapkan di madrasah saja namun mereka bisa menerapkannya di lingkungan rumah tempal tinggalnya," tutur Sapia. (Fitri/Hasna/Ahdi)


Daerah LAINNYA