Sapobonto, (Humas Bulukumba) - Siswi Madrasah Aliyah YPPI Sapobonto menerima Tablet Tambah Darah (TTD) dari Puskesmas Bulukumpa pada sabtu (05/11/22) di ruang kelas Madrasah.
Menurut Nakes Armiani, remaja putri memang mudah rentan terkena anemia yang ditandai dengan tubuh mudah lemas ataupun mudah pingsan, karena mengalami menstruasi. Untuk itu tablet penambah darah dibutuhkan untuk mengatasi anemia.
Oleh sebab itu, untuk menghindari terjadinya hal tersebut maka UPT Puskesmas Kecamatan Bulukumpa melakukan sosialisasi sekaligus memberikan Tablet Tambah Darah (Fe) kepada remaja putri di MA YPPI Sapobonto.
"Menambahkan hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa remaja putri itu benar-benar mengkonsumsi tablet Fe. Dosis yang diberikan adalah setiap orang mendapat 1 tablet per minggu selama setahun dan dipantau setiap sebulan sekali oleh Petugas Puskesmas,” ujarnya.
Kepala tata usaha (TU) Madrasah Aliyah Fadliyah Mubakkirah yang memdampingi pihak Nakes mengharapkan, siswa betul-betul meminumnya hal ini dikarenakan dapat mencegah anemia pada remaja putri yang juga dapat berpengaruh pada kegiatan belajar siswa serta prestasi belajar, akibat kekurangan darah sehingga membuat siswa lemas dan cepat lelah.
“Terima kasih kepada Pihak Nakes atas kunjungannya ke madrasah kami serta mengharapkan dengan adanya program pemberian tablet tambah darah pada remaja putri ini dapat menurunkan gejala anemia pada remaja putri sehingga mereka dapat memiliki kesehatan yang optimal sehingga siswa tidak mudah sakit,” harapnya. (RIA/JSI)