Ribuan Jemaah Hadiri Tablig Akbar HAB Kemenag RI Ke.77 Tingkat Kabupaten Takalar.

Takalar, Humas Takalar, Ribuan jemaah menghadiri kegiatan  Tabligh Akbar yang di gelar Kementerian Agama Kabupaten Takalar . Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB)  Kementerian Agama RI ke.77 tahun 2023.

Kegiatan ini  terselenggara atas kerjasama Kementerian Agama Kabupaten Takalar dengan Yayasan Mesjid Agung Takalar Rabu 21 Desember 2022.

Bupati , Ketua DPRD , Sekretaris Daerah , Kajari Takalar, Dandim, Kapolres ,  pimpinan OPD sekabupaten Takalar, Camat, Lurah dan Kepala Desa turut hadir dalam acara ini.

Bupati Takalar H. Syamsari Kitta dalam arahannya menyampaikan selamat kepada Kementerian Agama yang  akan memperingati Hari Amal Bakti ke.77 tanggal 3 Januari 2023 .

Bupati mengatakan , hari ini merupakan rangkaian dari HAB nya yang ke 77 , dimana Kementerian  agama sudah mengawal bangsa ini sejak awal berdirinya.

Selain itu Bupati yang akan berakhir masa jabatannya tepat tanggal 21 Desember 2022 ini menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Kemenag Takalar yang di sebutnya telah berkontribusi terhadap pembangunan di Takalar.

Kontribusi Kemenag Takalar yang paling besar sebut Syamsari adalah di hibahkannya tanah dan gedung KUA Pattallassang untuk mewujudkan peta baru  pembangunan Landscape Kabupaten Takalar.

Sebelumya  kepala Kantor Kementerian agama kabupaten Takalar  H. Solihin dalam laporannya mengatakan acara Tablig  Akbar ini adalah untuk meningkatkan iman dan takwa kita kepada Allah  SWT, sekaligus kita rangkaikan dengan masa berakhirnya jabatan bupati dan wakil bupati yang berakhir masa tugasnya pada hari ini.

 "Semoga beliau di tempat yang baru akan lebih baik dalam melayani masyarakat dan bangsa Indonesia, ucap Solihin.

Solihin juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati yang telah membantu program program Kemenag Takalar dalam hal pengembangan keagamaan.

" Kami warga Kemenag Takalar berterima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati yang selama satu periode ini banyak membantu program program   Kemenag Takalar dalam hal pengembangan keagamaan di Takalar ."

" Semoga di masa depan meski beliau bukan Bupati ataupun wakil bupati Takalar lagi akan tetap membantu  Kemenag Takalar , harap Solihin.

Dr. KH. Amrullah Amri menjadi pembawa hikmah dalam acara Tablig Akbar ini. ( D,Tola ).


Daerah LAINNYA