Maros (Humas Maros)-Menyambut tahun 2023, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Maros, H. Muhammad, bersama Bupati Maros, Chaidir Syam, Wakil Bupati Suhartina Bohari, pimpinan Forkopimda, dan Kepala OPD Pemkab Maros dalam sebuah majelis doa bersama.
Dalam momen ini, Bupati Chaidir Syam, memperkenalkan H. Muhammad sebagai Kakankemenag Maros. “Yang terhormat, Kepala Kantor Kemenag Maros. Bagi yang belum familiar, beliau merupakan Kepala Kantor Kemenag yang baru”, ucap Bupati yang kemudian, H. Muhammad berdiri memberi hormat Bupati dan kepada majelis, Sabtu, (31/12/2022) sore.
“Di tengah kesyukuran kita bisa melewati tahun 2022, kita juga mesti merefleksi berbagai cobaan, bencana di Kabupaten Maros. Bencana alam (di Desa Rompegading, Cenrana) merupakan kehendak Allah dan tidak bisa kita lawan. Kita masih berusaha, masih ada 4 orang belum ditemukan. Berdasarkan SOP, pencarian akan dilakukan minimal 7 hari, setelah itu tetap kita juga tetap berusaha. Semoga bisa kita temukan”.
“Atas bencana alam ini, kita semua berdoa. Ini cobaan, ambil hikmah apa yang mesti kita lakukan bersama ke depan. Bismillah, besok tahun 2023, waktu untuk berbuat yang lebih baik lagi. Saya akan berusaha semaksimal mungkin. Berbuat mengabdi terbaik untuk masyarakat”.
“Kolaborasi kerja sama semoga bisa lebih tingkatkan. Tahun politik, tapi kerja-kerja di masyarakat tetap dimaksimalkan. Doa-doa dari para ulama. Mudah-mudahan, keridhoan menyertai kita bersama”.
Pada kesempatan ini, juga dirangkaikan dengan pelepasan, pemberangkatan umrah bagi imam-imam masjid, imam desa. Terpilih satu imam di 14 kecamatan. Prasyarat imam masjid yang diberangkatkan umrah oleh Pemkab Maros tahun ini: menjalankan tugas sebagai imam dengan baik dan belum umrah sebelumnya.
Kemudian, majelis diisi dengan tausiah sambut tahun 2023 oleh Ketua Baznas Kabupaten Maros, H. Said Patombongi. “Tahun 2023, semoga kita lebih produktif dari sebelumnya. Pergantian waktu adalah media belajar, melihat apa yang kita telah lakukan sebelumnya. Untuk mengisi potensi kebaikan di waktu-waktu selanjutnya”.
Setelahnya, doa bersama sambut tahun 2023, dipimpin oleh Ketua MUI Kabupaten Maros, KH Syamsul Khalik. (Ulya)