Sambut Ramadhan, Majelis Taklim Se Kota Parepare Ikuti GJS

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parepare, (Inmas Parepare) - Pengurus Daerah Badan Kontak Majelis Taklim (PD BKMT) Kota Parepare menggelar Gerak Jalan Sakinah (GJS) dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1439 H / 2018 M, Ahad (13/5/2018.

Kegiatan ini diikuti oleh Majelis Taklim se Kota Parepare termasuk anggota MT. Al Adawiyah Kementerian Agama Kota Parepare dengan tujuan menjalin Ukhuwah Islamiyah antara sesama anggota majelis taklim se Kota Parepare dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

Diawali dengan Taushiyah oleh salah satu muballighah yang cukup familiar di kalangan ibu-ibu yaitu Ustadzah Hj. Andi Fatimah.

Dalam taushiyahnya, dia menyampaikan bagaimana peran dan tanggung jawab seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) dalam bulan suci Ramadhan. “Peran dan tanggung jawab seorang ibu rumah tangga di bulan suci Ramadha sangat besar pahalanya jika dijalani dengan ikhlas. Selain pahala mengurus keluarga, juga pahala menyajikan makanan bagi orang yang berbuka puasa, sehingga pahalanya dilipat gandakan oleh Allah SWT”, katanya di hadapan peserta gerak jalan sakinah.

Sementara itu Asisten I Bidang Pemerintahan Kantor Sekretariat Kota Parepare yang mewakili Walikota Parepare, dalam sambutannya menyampaikan bagaimana sebaiknya para ibu-ibu anggota majelis taklim menghadapi suasana pilkada serentak yang mana biasanya banyak yang saling menghina, saling mengejek hanya karena pilihan yang berbeda. Janganlah kita saling terpecah hanya karena pilihan yang berbeda”, katanya.

“Melalui kegiatan gerak jalan sakinah ini, marilah kita bersatu menjalin kebersamaan dan saling bersilaturrahmi dalam rangka memasuki bulan suci Ramadhan yang akan datang”, ucapnya.

Sambutan tersebut sekaligus dilanjutkan dengan pelepasan peserta GJS dengan garis star di Lapangan Andi Makkasau Kota Parepare dengan menempuh rute jl. Sultan Hasanuddin – jl. Andi Makkasau – jl. Andi Mappatola – jl. Agussalim – jl. Bau Massepe dan kembali finish di Lapangan Andi Makkasau. (nb)

 

 


Daerah LAINNYA