Hari Santri 2024

Sekda Gowa di Apel Hari Santri 2024 : Masa Depan Indonesia Ada di Pundak Santri

Sekda Gowa, Andy Azis

Barombong (Humas Gowa). Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa Andy Azis didaulat menjadi pembina Apel pada Peringatan Hari Santri tahun 2024 tingkat Kabupaten Gowa, Selasa (22/10/2024) 

Dalam Pidato seragam Menteri Agama RI Nasaruddin Umar yang dibacakan di Lapangan Ponpes Modern Al-Fityan Gowa Desa Kanjilo Kecamatan Borombong, ia menyampaikan bahwa Presiden RI melalui Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015 telah menetapkan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri.

Hari Santri merujuk pada peristiwa bersejarah yang terjadi pada 22 Oktober 1945, ketika KH Hasyim Asy'ari, pendiri Nahdlatul Ulama (NU), mengeluarkan "Resolusi Jihad". Seruan tersebut mendorong umat Islam, khususnya santri, untuk berperang melawan penjajah demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia, yang berpuncak pada pertempuran heroik di Surabaya pada 10 November 1945," jelas Sekda didepan para hadirin.

Lebih lanjut disampaikan, bahwa sejak ditetapkan pada tahun 2015, maka pada setiap tahunnya selalu rutin diselenggarakan peringatan Hari Santri dengan tema yang berbeda. Untuk tahun 2024 ini, peringatan Hari Santri mengusung tema "Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan".

Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan adalah sebuah penegasan bahwa santri masa kini memiliki tugas untuk meneruskan perjuangan para pendahulu yang telah berjuang tanpa kenal lelah demi kemerdekaan dan keutuhan bangsa.

Masa depan Indonesia ada di pundak Santri. "Maka saya berharap Hari Santri tahun 2024 ini juga menjadi momentum untuk memperkuat komitmen kita semua, khususnya para santri dalam merengkuh masa depan dan mewujudkan cita-cita bangsa.

"Rengkuhlah masa depan dengan semangat dan ketekunan. Kuasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Teruslah berinovasi dan berkontribusi untuk meraih kegemilangan masa depan Indonesia," tegas Andy Azis.

Hari Santri bukan hanya milik santri dan pesantren. Hari Santri adalah milik semua golongan. Hari Santri adalah milik seluruh elemen bangsa yang mencintai negaranya. Oleh karena itu, kepada seluruh komponen bangsa, apa pun latar belakangnya, untuk turut serta merayakan Hari
Santri.

Upacara Hari Santri tingkat Kabupaten Gowa yang dilaksanakan di Ponpes Modern Al-Fityan berjalan lancar dan khidmat dihadiri oleh Kakan Kemenag Gowa Jamaris bersama ketua DWP Kemenag Gowa, Andi Nilawati. Hadir pula para pejabat eselon IV, para kepala KUA, Kepala Madrasah Negeri serta pimpinan pondok pesantren se_kabupaten Gowa.

Hadir pula jajaran Forkopimda, perwakilan Pengadilan Agama Sungguminasa, Ketua BAZNAS Gowa, Ketua PP Muhammadiyah dan NU Gowa.

Tampil memeriahkan apel Hari Santri, Pencak Silat Santri Ponpes Al Fityan dan penampilan Qalam Jama'i dari Ponpes Sultan Hasanuddin Gowa. Tak luput penampilan paduan suara dari Ponpes NU Bahrul Ulum.(NW/OH) 


Daerah LAINNYA