Barru (Humas Barru) - Kamis, (26/09/2024) Seksi PAIS pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barru mengadakan monitoring dan evaluasi (Monev) terpadu guru penerima TPG-GPAI tingkat SD, SMP, dan SMA/SMK dan Penguatan Moderasi Beragama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barru Tahun Anggaran 2024. Monev kali ini untuk TPG PAI tingkat Kecamatan Balusu, Soppeng Riaja, dan Mallusetasi yang di pusatkan di kecamatan Mallusetasi tepatnya di Aula Rumah Empangku Kab. Barru. Dimana sebelumnya kegiatan serupa telah diadakan di Kecamatan Pujananting dan Kecamatan Barru.
Turut hadir dalam monev kali ini, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Barru Dr. H. Jamaruddin, S.Ag., M.Ag. yang didampingi Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam, Sudirman Abdullah, S.Pd.I., M.A dan Pengawas PAI yakni H. Marwan, H. Ahsan, dan Jabal Nur serta beberapa orang staff seksi PAIS Kantor Kemenag Barru.
Dalam Kesempatan kali ini, Bapak H. Jamaruddin menyampaikan bahwa bapak dan ibu guru adalah orang yang paling diharapkan mengkader ummat yang dimulai dari siswanya khususnya bagi guru Agama.
"Semoga dengan monev ini, guru PAI semakin berkompeten dalam melaksanakan tugasnya," pungkas beliau.
Selanjutnya Para Pengawas PAI memberikan arahan kepada para Guru PAI Penerima TPG.
Monitoring dan Evaluasi (Monev) guru PAI yang mengajar SD, SMP, SMA/SMK Sangat penting, karena kegiatan ini menjadi implementasi dari amanah regulasi terkait perlunya kegiatan ini sebagai guru penerima TPG, sekaligus menjadi motivasi dan ruang sharing bagi kemajuan PAI pada di setiap jenjang SD, SMP, SMA/SMK, termasuk dapat melihat capaian kemampuan anak didik dalam beragama dan mengetahui hasil pembelajaran di tahun ini, yang nantinya akan dijadikan bahan evalusi untuk pengambilan kebijakan lebih lanjut terkait pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam di tahun berikutnya.
Monitoring dan evaluasi tersebut merupakan bentuk keseriusan pemerintah dalam memajukan pendidikan agama Islam di sekolah umum. Semoga dengan Monev ini Guru PAI lebih kompeten dalam menjalankan tugasnya. (Cta)