Seksi PAIS Kemenag Gowa Sosialisasi Juknis Pembelajaran Era New Normal

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parigi, (humas)-  Seksi Pendidikan Agama Islam Kemenag Kab.Gowa bersama pengawas PAI berkunjung ke Kecamatan Parigi dalam rangka Sosialisasi Juknis pembelajaran di era New Normal, yang dirangkaikan dengan kegiatan KKGA Kecamatan Tinggimoncong dan Parigi (03/09/2020).


Hadir dalam acara ini Kepala Seksi PAIS Hj. Triyana Tiri Nurdin, ketua Pokjawas Kab Gowa beserta anggota. Menurut Hj. Triyana kunjungan bersama pengawas PAI dilakukan untuk mensosialisasikan belajar Daring (online) disetiap sekolah wilayah binaan pengawasan, disini dibutuhkan kemampuan para guru dan perangkat IT oleh para siswa karena situasi pandemi covid 19 mengharuskan kerjasama dari semua pihak mulai dari guru, org tua siswa dan siswa itu sendiri.

Belajar di era new normal tidak terlepas dari hal-hal mendasar dalam mengolah strategy yang diterapakan sebagai seorang guru dengan tetap mematuhi protocol kesehatan, sekarang eranya belajar daring, seorang guru juga harus punya perencanaan pembelajarar, ujar Ketua Pokjawas.

Disamping itu Peningkatan kualitas dan pemenuhan kesejahteraan bagi guru PAI, semoga dari hari ke hari semakin baik, ujarnya lagi.(AMS)


Daerah LAINNYA