Selesaikan S.2, Kemenag Bone Lahirkan Semangat Baru

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bone (Humas_Bone), Saat dunia menjadi kacau balau, maka yang paling diperlukan adalah orang-orang baik yang berilmu dan pendidikan merupakan senjata yang memiliki kekuatan untuk mengubah dunia.

Ini merupakan kata bijak yang pantas dilekatkan kepada enam Aparat Sipil Negara (ASN) lingkup Kementerian Agama Kabupaten Bone yang suka riahnya bersatu padu dalam mengikuti Rapat Senat Terbuka Wisuda Sarjana Strata Dua Angkatan III yang dibuka langsung oleh Ketua STAIN Watampone Prof. DR. A. Nuzul, M.Hum di Aula STAIN Watampone. 9/8/2017.

Ke enam ASN tersebut adalah Muh. Rafi As’Ad, S.Ag, MM., MH pengelola barang dan jasa, Sahrudin, S. Ag., MH Kepala KUA Kecamatan Amali Kab. Bone,  Taherong,  S. Ag., MH Kepala KUA Kecamatan Tellusiattinge Kab. Bone, Bahri Ayub, SH., MH security,  Alam Syah,  S. Pd. I., MH  pengolah data Seksi PD.Pontren, Kamaluddin,  S. Ag., MH pengolah data Sub Bagian Tata Usaha.

Selain ilmu dan gelar yang diperoleh, mereka yang berstatus Pegawai Negeri Sipil berpeluang melakukan penyesuai ijazah, kenaikan pangkat dan golongan ruang, bahkan dari deretan golongan III ke golongan IV bagi yang struktural. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 99 Tahun 2000 tentang Kenaikan Pangkat Pegawai Negeri Sipil Sebagaimana Telah Diubah Dengan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2002 Dan Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 12 Tahun 2002 

Kepala Kantor Kementeian Agama Kabupaten Bone Drs. H. M. Amin M, M.HI saat dikabarkan oleh redaksi melalui pesan WhatsApp, beliau mengatakan bahwa ASN yang telah menyelesaikan Pendidikan Strata Dua, Kementerian Agama Kabupaten Bone sebenarnya melahirkan semangat baru. Semoga gelar yang diperoleh tidak hanya jadi hiasan nama tapi menjadi amanah atas ilmu yang diperolehnya.

Diharapkan juga agar ada keseimbangan Ilmu dan moral. Menyelaraskan dan mengamalkan ilmunya dengan lima prinsip-prinsip nilai budaya kerja Kementerian Agama RI. Katanya.

Melalu redaksi ini, atas nama Humas Kementerian Agama Kabupaten Bone mengucapkan selamat dan sukses kepada Muh. Rafi As’Ad dkk atas penyelesaian pendidikan Strata Dua pada program Pascasarjana STAIN Watampone Tahun 2017. semoga ilmunya berkah untuk dunia dan akhirat. (ah)


Daerah LAINNYA