Mallari, (Humas Bone) - Siswa kelas VI berperan aktif dalam mendukung para hafidz Qur'an dalam kegiatan reward di teras perpustakaan. Kegiatan ini dihadiri oleh sebagian siswa kelas VI yang pada saat itu sedang melakukan renovasi di ruang perpustakaan pada Sabtu, (24/02/2024).
Dalam upaya mendukung dan memberikan semangat kepada para hafidz Qur'an, sebagian siswa tersebut turut serta memberikan support dan dorongan kepada teman-teman mereka yang menerima tantangan dari pembina Tahfidz, Moh. Rakib.
Keikutsertaan siswa kelas VI ini menjadi bukti nyata dari solidaritas dan semangat kebersamaan dalam mendukung prestasi dan keberhasilan sesama siswa.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen untuk memberikan reward kepada para hafidz Qur'an yang telah mencapai prestasi, tetapi juga menjadi ajang untuk memupuk nilai-nilai kebersamaan dan saling mendukung di antara siswa sekolah tersebut.
A. Salam Yusuf, selaku Kepala Madrasah, menyampaikan harapannya agar semangat dan dukungan yang ditunjukkan oleh siswa kelas VI dapat menjadi contoh bagi seluruh siswa madrasah untuk terus mendukung dan memotivasi satu sama lain dalam mencapai prestasi yang lebih tinggi dalam mempelajari Al-Qur'an. (Riska/Ahdi)