Bontomarannu (Humas Gowa). Memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan RI, MTs Negeri Gowa turut memeriahkan dengan mengikuti lomba gerak jalan indah, Kamis (15/8/2024)
200 orang siswa MTs Negeri Gowa ikut dalam kegiatan tersebut. Mereka membuat empat barisan terdiri dari barisan organisasi siswa intra madrasah (OSIM), Paskibra, pasukan putih biru dengan kostum almamater jas biru, serta pasukan drumband gita bahana MTs Negeri Gowa.
Ketua panitia HUT RI ke 79 MTs Negeri Gowa, Ali Sabri mengatakan, hanya membuat empat barisan, karena, beberapa siswa sedang ikut Paskibra Tingkat Provinsi.
“Tahun ini kami mengikutkan empat barisan karena ada beberapa siswa ikut Jambore dan persiapan lomba Paskibra Tingkat provinsi, sehingga siswa hanya siap empat barisan dengan jumlah keseluruhan sekitar 200 orang,” ujarnya.
Semangat yang berkobar dalam jiwa siswa dalam memeriahkan HUT ke 79 RI tersebut terpancar dari semangatnya berbaris di tengah terik matahari yang dimulai dari jam 8 sampai jam 12 siang bertempat di lapangan Samaya Kecamatan Bontomarannu dan finish di Rindam VII Wirabuana Pakatto.(fia/OH)
Daerah
Kegiatan MTsN Gowa
Semarakkan HUT Ke-79 RI, 200 Siswa MTsN Gowa Ikut Gerak Jalan Indah
- Kamis, 15 Agustus 2024 | 14:19 WIB