SENAM KEBUGARAN SISWA MIN 5 KEPULAUAN SELAYAR

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Matang Selatan (Inmas Selayar) – Kegiatan rutinitas yang dilaksanakan bagi siswa-siswi MIN 5 Kepulauan Selayar salah satu diantaranya adalah senam kebugaran yang dilaksanakan setiap Jumat bulan berjalan. Senam yang berlangsung Jumat (03/05/19) dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah Harning H. Tabbu pukul 08.00 wita bertempat di Halaman Sekolah.

Senam pagi merupakan sebuah olahraga kebugaran jasmani yang menyehatkan sekaligus dapat mecegah dari berbagai macam penyakit. Senam pagi merupakan suatu aktifitas fisik yang sangat perlu diadakan secara rutin untuk menjaga kesegaran jasmani para siswa di sekolah dan merupakan salah satu aktifitas jasmani yang efektif untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan mereka.

Gerakan-gerakan pada senam pagi selain melatih otot-otot pada tubuh juga melatih gerakan motorik pada anak. Dengan gerakan motorik yang terlatih, diharapkan anak dalam hal ini siwa dapat lebih terampil dan kreatif dalam melakukan aktifitas sekolah sehari-hari. Selain itu gerakan senam pagi juga dapat melancarkan peredaran darah sehingga siswa lebih sehat dan segar, mencegah siswa agar tidak mengantuk dan bermalas-malasan di kelas.

Dengan senam yang teratur badan menjadi segar. Segala keletihan setelah senam menjadi hilang. Terlebih lagi, daya tahan tubuh meningkat. Di samping itu kegiatan olah raga ini juga dapat meningkatkan kebersamaan di antara rekan-rekan siswa yang membuat mereka semakin dekat dan akrab. Tandas Harning. (ptg)


Daerah LAINNYA