Senam Sabtu Pagi yang Ceria, Semangat Sehat Bersama MIS DDI Pinrang Timur

Senam Sabtu Pagi yang Ceria, Semangat Sehat Bersama MIS DDI Pinrang Timur

Sawitto (Humas Pinrang) – Pagi yang cerah di MIS DDI Pinrang Timur diwarnai oleh tawa riang para siswa. Setiap Sabtu pukul 07.00, seluruh siswa dan guru berkumpul di halaman sekolah untuk melaksanakan kegiatan Senam Pagi. Kegiatan yang berlangsung selama sekitar 30 menit ini bertujuan untuk mengembalikan kebugaran setelah lima hari penuh dengan pembelajaran di kelas. Sabtu, (12/10/2024)

Kepala MIS DDI Pinrang Timur, Sumarni, menyampaikan bahwa senam pagi memiliki manfaat besar dalam melatih otot-otot tubuh dan memperlancar peredaran darah, sehingga tubuh menjadi lebih segar dan sehat.

“Paparan sinar matahari pagi juga penting karena mengandung vitamin D alami yang baik untuk tubuh. Dengan tubuh yang sehat, konsentrasi siswa dalam belajar pun meningkat, memudahkan mereka dalam menyelesaikan tugas-tugas sekolah,” jelasnya.

Selain itu, setelah kegiatan senam, para siswa melanjutkan dengan aktivitas ekstrakurikuler dan life skills yang menambah wawasan dan keterampilan mereka.

Kegiatan ini disambut baik oleh orang tua siswa. Mereka berharap dengan adanya rutinitas senam pagi, anak-anak dapat tumbuh menjadi generasi yang sehat dan sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.

“Kami sangat mendukung kegiatan seperti ini. Selain menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, senam juga menjadi ajang silaturahmi antara siswa dan guru,” ujar salah satu orang tua siswa.

Keceriaan dan semangat terlihat jelas di wajah seluruh siswa yang mengikuti setiap gerakan senam. Kegiatan ini diharapkan juga dapat mempererat kekompakan dan kerja sama antar siswa, sehingga tercipta suasana belajar yang lebih harmonis di madrasah. (Addis)


Daerah LAINNYA