Silaturahmi dengan APRI Soppeng Plt Kakan Kemenag Ajak Penghulu Tampil Milenial

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng (Humas Soppeng) - Penghulu bukan hanya ditugaskan mengurusi nikah, talak, rujuk dan cerai, tetapi diharapkan melaksanakan tugas-tugas keagamaan lainnya seperti memberikan penerangan, informasi, dan pencerahan kepada masyarakat.

Hal itu diungkapkan Plt Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng H. Irman, S.Ag.,M.Si saat menghadiri silaturahmi Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Kabupaten Soppeng, Selasa (19/1/2021).

Olehnya itu menurut Irman, dalam melaksanakan tugas-tugasnya Penghulu senantiasa berpedoman pada peraturan perundang-undangan yang berlaku.

"Kepala KUA dan Penghulu dalam melaksanakan fungsi pengawasan harus disertai dengan bukti fisik dan pertanggungjawaban yang otentik" ujarnya.

Lebih dari itu Plt Kakan Kemenag juga menekankan kepada para Kepala KUA dan Penghulu untuk menjaga performance, tampil menarik dan berperilaku yang baik.

"Hilangkan mindset yang mengatakan pegawai Kementerian Agama itu hanya mampu berbicara tentang akhirat, perlihatkan kapabilitas kita yang juga mampu bersaing dengan instansi manapun" imbuhnya. (afr)


Daerah LAINNYA