QOSMIC 2022

Siswa MA PP Nurul Falah Bulukumba Ramaikan Ajang QOSMIC 2022

Siswa MA PP Nurul Falah Bulukumba ramaikan ajang QOSMIC 2022

Bulukumba (Kemenag) - Pasca libur lebaran, siswa Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba serentak berpartisipasi dalam event Olimpiade Sains dan Matematika tingkat nasional. Kali ini, ajang yang diikuti adalah Quantum Olimpiad Science and Mathematics (QOSMIC) 2022.

Adapun cabang yang dilombakan adalah Fisika, Kimia, Biologi, Matematika, Geografi, Sosiologi, dan Bahasa Inggris. Kompetisi yang akan berlangsung 14-16 Mei 2022 ini akan dilaksanakan secara daring dengan sistem Computer Based Rest (CBT)

Menanggapi hal ini, Yasir Husain selaku Wakamad Kurikulum MA PP. Nurul Falah menjelaskan bahwa COSMIC adalah ajang untuk mengasah kemampuan siswa dengan mengerjakan soal-soal pilihan. Nantinya akan berguna pada saat mendapatkan kompetisi serupa.

“Tiap tahun kita ada event KSM dari Kementerian Agama, dan OSN dari Kemdikbud. Keduanya ajang resmi dari pemerintah. Saya QOSMIC ini sebagai pemanasan sebelum menghadapi kedua event tersebut,” jelas Yasir di ruang kerjanya, Kamis (12/5/2022).

Senada dengan itu, Nur Afni, salah satu peserta didik MA PP. Nurul Falah yang ikut COSMIC menganggap bahwa kegiatan ini akan sangat membantu nanti pada saat ada KSM.

“Bisanya kita kesulitan menemukan soal-soal untuk latihan. Dengan adanya COSMIC ini, kita belajar lagi menjawab soal-soal seperti yang sering ditemukan di KSM,” tuturnya.

Sejauh ini, MA PP. Nurul Falah memang sering mengikutkan peserta didiknya dalam kompetisi-kompetisi serupa KSM. Sepanjang keikutsertaannya, MA PP. Nurul Falah telah berhasil meraih prestasi dengan mengumpulkan banyak medali. (yh/AFS)


Daerah LAINNYA