Siswa MAN 1 Sinjai Dapat Penyuluhan Kesehatan Tentang Tambah Darah

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai, (Inmas Sinjai) - Madrasah Aliyah Negeri 1 Sinjai disambangi oleh 2 (dua) orang petugas Puskesmas Balangnipa, Kec. Sinjai Utara melakukan Penyuluhan Kesehatan bagi Siswa-Siswi MAN 1 Sinjai,

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari rabu(14/3), Kegiatan yang bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang kesehatan tersebut juga dilakukan kampanye Fe (pemberian tablet tambah darah) kepada siswi perempuan serta pengukuran berat dan tinggi badan bagi siswa laki-laki MAN 1 Sinjai.

Kepala MAN 1 Sinjai H.Syamsuddin  mengatakan bahwa kegiatan penyuluhan kesehatan ini sangatlah penting terutama untuk mengantisifasi dan deteksi dini penyakit terutama kurangnya darah siswi-siswi  dan sanagat apresiasi langkah puskesmas yang mendatangi madrasah untuk memberikan tablet tambah darah dan menimbang berat badan serta mengukur tinggi badan siswa kami dan ini akan membuat siswa-siswi kami akan semakin sehat dan melakukan hidup sehat” katanya.

Dikatakan oleh salah seorang petugas puskesmas balangnipa Kampanye Fe (pemberian tablet tambah darah) akan dilaksankan  setiap bulan serta  setiap hari para siswi meminum obat/tablet tambah darah ini diharapkan agar kesehatan anak-anak madrasah terjamin dan siswi tidak ada yang mengantuk lagi saat pelajaran berlangsung.(fay/Idr/arf)


Daerah LAINNYA