Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Ince Muchacha Rafa Irsya, seorang siswa kelas XI C di MAN 2 Bulukumba, turut ambil bagian dalam ajang lomba Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang diselenggarakan di Kabupaten Takalar. Ia berkompetisi dalam bidang lomba Musabaqoh Syahril Qur'an (MSQ), setelah sebelumnya meraih juara 1 dalam lomba MSQ tingkat Kabupaten Bulukumba, mewakili kecamatan Gantarang.
Muhammad Anas, Kepala MAN 2 Bulukumba, memberikan apresiasi atas keberhasilan siswanya tersebut. Ia mengungkapkan kegembiraannya atas prestasi yang diraih siswanya dalam berbagai kegiatan lomba.
“Ini merupakan prestasi yang sangat membanggakan dan menjadi bukti bahwa pembinaan pengembangan bakat dan minat siswa di madrasah ini telah membuahkan hasil, tidak hanya dalam bidang akademik dan olahraga, tetapi juga dalam bidang keagamaan. Selamat kepada Ince, semoga dapat meraih hasil maksimal," ucap Anas dengan bangga, pada Jumat, (03/05/2024).
Sementara itu, Harbin Nur, pembina Rohis MAN 2 Bulukumba, menyatakan bahwa pembinaan keagamaan di madrasah ini berlangsung secara berkesinambungan, sehingga siswa dapat meraih berbagai prestasi di bidang keagamaan.
Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Kabupaten Takalar berlangsung dari tanggal 2 hingga 9 Mei 2024. (H. Sukirman/Asriadi Haris)