Siswa MIN 1 Tana Toraja Kembali Ikuti Proses Belajar

Makale (Humas Tana Toraja) Kegiatan proses belajar mengajar kembali dilaksanakan di MIN (Madrasah Ibtidaiyah Negeri) 1 Tana Toraja 1 tahun ajaran 2022/2023 Senin, 18 Juli 2022.

Sudah sepekan ini siswa melakukan aktifitas belajar. Sebelum dimulainya proses belajar mengajar terlebih dahulu siswa melakukan rutinitas shalat dhuha secara berjamaah yang dilanjutkan mengaji, membaca doa sehari-hari.

Jadwal belajar dimulai dari pukul 07.20 sampai pukul 12.20, adapun jadwal kepulangan siswa tergantung dari tingkatan kelas. Untuk kelas awal pukul 10.30, kelas 2 pulang pukul 11.00 kelas 3 11.30 dan untuk kelas 4-6 pulang pukul 12.20.

Untuk semua siswa kelas 4 sampai kelas 6, sebelum pulang diwajibkan shalat dhuhur secara berjamaah di ruang belajar masing-masing.

"Untuk jadwal belajar kita masih berpatokan pada jadwal yang disusun oleh wali kelas masing-masimg sambil kita buat jadwal yang permanen" ucap Supriadi selaku Wakamad bagian Kurikulum. (Itha Pakata/ MIN 1 Tana Toraja).


Daerah LAINNYA