Kemenag Maros

Siswa MIN Maros Raih Juara 1 Lomba Mewarnai Tingkat Kabupaten

Siswa MIN bersama Bupati Maros Chaidir Syam.

Maros (Humas Maros)-Muh. Danish Muazzam Ilham, salah satu siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Maros, berhasil meraih gelar juara dalam lomba mewarnai tingkat kabupaten yang diselenggarakan oleh Yatim Mandiri.

Bertemakan Family and Kids, lomba yang diadakan di Gedung Serbaguna Kabupaten Maros ini diikuti oleh 107 peserta dari berbagai sekolah tingkat TK hingga kelas 3 SD/MI se-Kabupaten Maros. MIN Maros sendiri mengutus 6 siswanya untuk berpartisipasi pada lomba ini.

Dalam persaingan yang ketat, Danish menampilkan karya yang memukau juri dan berhasil memenangkan perlombaan, juara 1. Ia menunjukkan keterampilan dan kreativitasnya dalam mewarnai dengan hasil yang mengesankan, mengungguli peserta lain yang berpartisipasi.

Sebagai penghargaan atas kemenangannya, Danish diberikan hadiah istimewa berupa piala dan sebuah sepeda. Hadiah tersebut langsung diserahkan oleh Bupati Maros, Chaidir Syam, yang turut hadir dalam acara penutupan lomba.

Danish pun sangat bahagia dan berterima kasih atas penghargaan yang diberikan kepadanya.

“Saya merasa sangat senang atas kemenangan ini. Terima kasih kepada Yatim Mandiri, MIN Maros, Keluarga, dan semua pihak yang telah mendukung saya dalam lomba ini,” ujar Danish dengan penuh semangat, Kamis, (25/05/2023).

Selain meraih gelar juara dan hadiah sepeda, keberhasilan Danish juga menjadi kebanggaan bagi MIN Maros, yang selalu mendorong siswanya untuk mengembangkan bakat dan kreativitas.

Lomba ini juga menjadi ajang yang memotivasi siswa-siswa lainnya untuk berpartisipasi dalam kegiatan seni dan mengasah keterampilan mereka.

 Terhadap prestasi Danish dalam lomba mewarnai ini, Kepala MIN Maros, Hadisah, mengungkapkan kebanggaan dan berharap perestasi ini dapat menginspirasi dan memberikan semangat kepada siswa-siswa lainnya untuk berani mengekspresikan kreativitas mereka.

“Selamat kepada Danish atas kemenangannya, dan semoga bakat dan minatnya dalam seni terus berkembang ke depannya. Kepada siswa-siswi yang lain juga semoga dapat termotivasi dan berprestasi sesuai dengan bakat dan minatnya masing-masing”, ungkap Hadisah. (Apriani/Ulya)

 


Daerah LAINNYA