Songsong HUT RI, KUA Cenrana Ajak Majelis Taklim Saling Berbagi di Masa Pandemi

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Maros (Humas Maros)-KUA Kecamatan Cenrana melaksanakan sosialisasi peduli sesama kepada Majelis Taklim An-Nur Desa Baji Pamai Cenrana dalam rangka menyongsong peringatan HUT RI ke-76, Rabu (4/8/21)

Kepala KUA Kecamatan Cenrana H. Mustafa mengingatkan bahwa dalam Islam berbagi dan kasih sayang merupakan bahagian dari pengamalan ajaran agama.

“Bahwa sesungguhnya agama Islam adalah agama yang sangat menekankan kasih sayang. Sekecil apa pun kebaikan yang dilakukan oleh seseorang, yakinlah itu akan memberikan manfaat dan kebahagiaan, khususnya bagi dirinya sendiri, tak akan sia-sia,”ujar H. Mustafa.

Drs Muhammad Jufri selaku Penyuluh Agama menyampaikan bahwa dengan semangat bersedekah, seorang muslim akan membantu orang lain yang membutuhkan.

“Sedekah tidak akan mengurangi kekayaannya pemberinya sesuai janji Allah, dan justru menghasilkan banyak keuntungan baginya di dunia dan akhirat,”jelas Jufri.

“Di tengah pandemi seperti ini, rasa empati antar sesama sangat dibutuhkan, bersama-sama kita saling membantu, dimulai dari lingkungan terdekat di sekitar kita,”tutupnya. (Jufri/Ulya)



Daerah LAINNYA